Pengurus Pondok Pesantren Sabilul Muttaqin bekerja sama dengan pengurus Posbindu (Pos Pembinaan Terpadu) melaksanakan pemeriksaan kesehatan secara rutin setiap satu bulan sekali pada pagi hari Selasa, 20 Juni di Gedung Sabilul Muttaqin. Kegiatan ini diikuti oleh masyarakat dan seluruh santri yang ada kurang lebih sekitar 72 orang hadir mengikuti pemeriksaan.
"Kami punya keinginan bisa secara rutin mengadakan pemeriksaan kesehatan dengan pelayanan yang menyenangkan. Dan puskesmas ini menjadi milik bersama antara petugas, masyarakat dan desa." Tambah salah satu petugas yang membantu kegiatan ini.
Dilanjutkan sambutan oleh Bp. Supriyadi, beliau mengharapkan kerja sama dari masyarakat dan puskesmas untuk mewujudkan pelayanan kesehatan yang lebih baik dan lingkungan yang sehat.
Usai sambutan, acara selanjutnya para petugas bersiap dan melakukan pemeriksaan mulai dari pengukuran tinggi badan, berat badan dan tekanan darah tinggi.
Dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan diskusi terkait masalah kesehatan yang dialami oleh masyarakat.
Pemeriksaan mencangkup para lansia, remaja, orang dewasa bahkan ibu hamil. Mulai dari pemeriksaan kadar kolestrol, diabetes, asam urat dan tekanan darah tinggi dll.
" Melalui pemeriksaan ini saya mengetahui tingkat kolestrol saya yang sedang naik. Mendapatkan arahan agar bisa mengontrol pola makan serta mendapatkan obat." Kata Bu Istikomah.
kemudian di tutup dengan penjelasan tentang penyakit luar oleh Eko Prasetyo dari petugas penyakit tidak menular dari puskesmas sawangan 2
0 Komentar