
Dalam rangka menyambut bulan suci
ramadhan 1444 hijriah, Badan Koordinasi Lembaga Pendidikan Al-Qur'an ( Badko
LPQ) Kecamatan Sawangan menyelenggarakan pawai ta'aruf.
Kegiatan pawai tersebut
dilaksanakan pada hari Minggu (12/3) pukul 09.00-14.30 WIB di Lapangan Bedogan,
Desa Gondowangi. Yang diikuti oleh 38
TPQ (Tempat Pendidikan Al-Qur'an) dan beberapa pondok pesantren se- kecamatan
Sawangan. Alhamdulillah pada kesempatan kali ini, pondok pesantren Sabilul
Muttaqin Magelang dan TPQ Baitul Muttaqin diundang dan berkesempatan ikut
menyemarakkan pawai tersebut.
Perjalanan pawai syiar Ramadhan
dimulai dengan rute : start :
Lapangan Bedogan - Surodadi -
Plalangan - SMPN 1 Sawangan- Belok kiri arah Margowangsan -
Pertigaan Masuk Arah Butuh -
Cowor - Jambon -
Sambo - Gelap – Bulu – Mangunsari -Wonolobo
– Melintas Gondang Mungkid – Paitan belok kiri – Denokan – Wanasri – Pityungan
Utara – Piyungan Barat – Ngepoh – Finish Gedung TEA Tirtosari.
Kegiatan pawai dibuka oleh
panitia dari Badko LPQ dan sambutan dari
Bapak camat . Hadir pula dalam
kegiatan tersebut H. Muh Bahin, Ahsin Qalbaka dan H. Ikhwan, Purwadi S.Pd dan
Waryono, selaku ketua Pondok Pesantren Sabilul Muttaqin.
Santriwan-santriwati Ponpes Sabilul Muttaqin mengikuti
kegiatan pawai dengan menaiki dua mobil. Salah satunya dengan mobil pikap yang
telah mereka hias sebelumnya yaitu dengan tema Santri Ceria, Istimewa,
Berakhlaq Mulia dan 6 Tabiat Luhur ( rukun, kompak, kerjasama yang baik, jujur,
amanah mujhid muzhid).
" Saya mewakili teman-teman mengikuti pawai syiar
Ramadhan ini dengan rasa senang dan bersyukur acara ini bisa berjalan dengan
aman, selamat dan lancar. Semoga kedepannya kita bisa terus meramaikan kegiatan
seperti ini." Ujar Abdul, salah satu santri Ponpes Sabilul Muttaqin.
Alhasil dengan semangat dan niat yang luhur, pondok
pesantren Sabilul Muttaqin memenangkan lomba mobil hias sebagai juara 1 dalam
pawai syiar Ramadhan. Tidak hanya itu beberapa lomba seperti lomba
cerdas-cermat, adzan, dll dalam Festival Anak Sholih Indonesia ke-4 Tahun 2023
yang merupakan rangkaian acara pawai juga dimenangkan oleh siswa-siswi TPQ
Baitul Muttaqin.
" Dengan adanya kegiatan pawai ini semoga senantiasa
mengingatkan diri kita untuk mempersiapkan datangnya bulan suci Ramadhan tahun
1444 Hijriah dengan meraih sukses ibadah di bulan Ramadhan. Kegiatan ini juga
sebagai bentuk menjaga tali silaturahim antar lembaga pendidikan islam yang ada
khususnya di kecamatan Sawangan ini." Tambah Waryono, ketua Pondok Pesantren
Sabilul Muttaqin.
0 Komentar